Pengertian, Tujuan, dan Jenis-jenis Faktor Produksi

Destiara Anggita Putri
7 September 2023, 11:14
Faktor Produksi
Freepik
Ilustrasi, faktor produksi.

Dalam dunia bisnis, produksi merupakan salah satu kegiatan yang tidak bisa dilewatkan pelaku usaha karena bertujuan untuk memenuhi kebutuhan. 

Dalam prosesnya, kegiatan ini memerlukan faktor produksi yang menjadi pondasi sebuah usaha. Hal ini dikarenakan faktor produksi bisa membuat kegiatan perusahaan berjalan lancar. 

Di artikel ini, akan dibahas beberapa hal terkait faktor produksi mulai dari pengertian hingga jenis-jenisnya yang perlu dipahami oleh pelaku usaha. Berikut di bawah ini informasinya. 

Faktor Produksi
Faktor Produksi (Pexels)

Pengertian Faktor Produksi

Secara umum, faktor produksi adalah suatu barang atau proses yang bisa dimanfaatkan sebagai sarana untuk menciptakan nilai jual dan guna pada produk/jasa. Jika dilihat dari pengertian ini, maka semua barang yang bisa meningkatkan nilai manfaat dari produk disebut dengan istilah faktor produksi. 

Salah satu analogi yang bisa dipakai untuk pengertian diatas adalah nilai guna sebuah buku. Sebuah buku baru bisa dikatakan memiliki nilai manfaat dan nilai jual jika memiliki lem dan kertas sebagai bahan mentahnya. Selain itu, dalam proses produksi buku, diperlukan juga tenaga kerja dan modal untuk bisa membuatnya.

Kertas, lem, tenaga kerja dan modal disebut sebagai faktor produksi. Hal ini  keempat faktor produksi tersebut membuat buku menjadi sebuah produk yang memiliki nilai guna.

Tujuan Faktor Produksi

Faktor produksi harus disediakan oleh pelaku usaha sebelum membangun bisnisnya. Hal ini dikarenakan adanya faktor produksi dapat memudahkan perusahaan meraih beberapa tujuan.

Berikut ini tujuan-tujuan yang dimaksud:

1. Memperlancar Proses Produksi

Tujuan faktor produksi yang pertama adalah untuk memperlancar proses produksi barang dan/atau jasa. Artinya, jika semua faktor sudah dipenuhi, maka perusahaan bisa fokus pada masalah manajemen dan operasional lainnya.

2. Meningkatkan Kualitas Produk dan Keuntungan

Tujuan selanjutnya adalah untuk meningkatkan kualitas produk dan keuntungan. Faktor produksi bisa membantu sebuah usaha untuk tumbuh dan berkembang secara stabil dan memudahkan pelaku usaha untuk mengontrol setiap proses produksi.

Kualitas produk yang terbaik bisa meningkatkan kepercayaan pelanggan dan brand usaha aehingga hal ini bisa meningkatkan keuntungan perusahaan dengan optimal dan maksimal.

3. Menghasilkan Output

Tujuan faktor produksi berikutnya adalah untuk menghasilkan output. Artinya, faktor produksi memiliki peranan penting dalam kondisi finansial sebuah perusahaan, baik pada saat kenaikan atau penurunan biaya dalam jangka waktu tertentu.

Dalam hal ini, faktor produksi yang dimiliki perusahaan secara tetap bisa membantu untuk menstabilkan bisnis.

4. Memenuhi Kebutuhan Konsumen

Faktor produksi juga bertujuan untuk memberikan layanan terbaik bagi konsumen. Kegiatan produksi yang dilakukan perusahaan akan membantu untuk memenuhi kebutuhan konsumen dengan baik, di mana perusahaan juga akan mendapatkan sejumlah keuntungan atas hal tersebut. 

Jenis-jenis Faktor Produksi

Di dalam pengembangan bisnis diperlukan faktor produksi yang bagus dan berjalan baik. Terdapat lima faktor yang mempengaruhi secara mendasar, yaitu SDM, faktor SDA, faktor modal, faktor kewirausahaan, dan sumber daya teknologi. 

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...